Beri Komentar

Rabu, 29 November 2017

MOBILE LEGEND VS AOV MANA YANG TERBAIK?

MOBILE LEGEND VS AOV MANA YANG TERBAIK?

Kali ini kita akan membahas topik seputar game. Game yang paling hot dikalangan gamers. Game yang akan dibahas adalah game yang bergenre MOBA. Tapi kita akan membahas seputar MOBA di Android, bukan di PC. Yang ada dibenak kalian pasti tergambar, Mobile Legends. Yak, game ini telah menjadi salah satu game paling populer di Android saat ini. Nah, setelah kemunculan Arena of Valor, apakah posisi Mobile Legends di tangga teratas Game terbaik akan tergeser? 

Membahas Lebih Dulu Arena of Valor

Apa itu Arena of Valor? Arena of Valor adalah game bergenre MOBA yang dikembangkan oleh tencent, dirilis oleh pihak Garena (yang punya game Point Blank sama LoL itu lho). Dulunya game ini bernama Mobile Arena. Perubahan ini adalah bagian dari perubahan nama global dan Indonesia adalah negara pertama yang menerapkan hal ini.

PC/Laptop kamu lemot untuk gamingCara Jitu Mengoptimalkan Performa PC Untuk Bermain Game

Apa sih kelebihan Arena of Valor dibandingkan dengan Mobile Legend? 


1. Ringan untuk dimainkan. 
Hal penting yang tidak mungkin dilupakan oleh gamer dengan Android yang mempunyai spesifikasi yang low, serta ingin memainkan game HD terkini dengan baik. Arena of Valor sangat ringan untuk dimainkan. Dengan berbekal Ping kamu stabil dikisaran angka 70-80, serta RAM 1 GB saja, kamu bisa mendapatkan FPS yang maksimal sebanyak 30 di game ini. 
2. Kompetisi dan Turnamen yang Lebih Banyak 
Akhir-akhir ini, saya juga mendengar kabar jikaArena of Valor mengundang para Legenda dan sesepuh game MOBA untuk acara Gamescom Arena of Valor 2017. Digandeng oleh ESL, tercatat ada 11 orang para legenda game MOBA yang hadir pada Gamescom AoV nanti. Mereka akan battle satu sama lain untuk menghibur para pengunjung. Ini menandakan bahwa game AoV ini akan semakin maju dan berkembang dalam hal Turnamen, baik lokal maupun internasional. 
3. Grafik yang Byutipulll Ketimbang Mobile Legend 
Bicara tentang grafik, AoV memiliki grafik yang sangat baik dan kece abis. Hal ini akan membuat para playernya tahan lama bermain game tersebut, karena semua kuota data dan storagenya terbayarkan dengan grafik yang cantik banget. 
4. Gencar Mengadakan Promosi 
Arena of Valor sangat sering mengadakan promosi nih, mulai dari media digital, media televisi, hingga media cetak. Sampai banner-banner di kota besar pun dipakai promosi sama si AoV ini. Wah, usahanya juga bagus ya! 

Namun, Arena of Valor memiliki beberapa kekurangan :


1. Size yang Besar 
Mungkin untuk gamer kere hore ataupun yang lagi hemat kuota dan storage, bakal mikirin hal ini. Size yang tertera pada saat kita mendownload di Play Store adalah sekitar 300 MB. Dan setelah diinstal, akan membludak dan menjadi 700 hingga 900 MB. Wah, sabar ya gan. 
2. Pilihan Hero yang Masih Sedikit 
Berbeda dengan Mobile Legend yang heronya sudah banyak, Arena Of Valor memiliki stok hero yang masih minim. Kalau di server luar ya sudah banyak ya, coba cek sendiri di server Taiwan atau yang lainnya. 

Kini, membahas Tentang Mobile Legend.

 
Siapa sih yang gak kenal Mobile Legends? Pasti hampir semua gamer Android tau dan kenal ya. Game bergenre MOBA ini mendadak terkenal dan banyak didownload oleh gamer gamer di indonesia, ataupun di luar negeri. Game besutan Moonton ini pun sudah menggeser popularitas game CoC ataupun CR di tangga teratas game playstore. Kita akan membahas terlebih dulu keunggulan Game ini. 

Keunggulan Mobile Legend ketimbang Arena of Valor


1. Size yang lebih kecil 
Yap, size dari ML ini sendiri adalah berkisar 100 MB saja. Jadi tidak membutuhkan ruang storage yang terlalu banyak bagi para gamer yang mempunyai HP Android yang spesifikasinya kurang. Oleh karena itu, gamer yang tidak mampu bermain AoV di HP mereka beralih ke ML yang lebih ringan. 
2. Variasi Hero dan Skin yang Lebih Banyak 
Ketimbang dengan AoV yang heronya belum banyak, hero di ML ini sudah lebih banyak. Dan role di ML ini lebih banyak pula jika dibandingkan dengan AoV. 
3. Spesifikasi yang Dibutuhkan Lebih Kecil 
Benar, dengan spesifikasi yang dibutuhkan lebih kecil dibandingkan AoV, pasti gamer gamer low Spek yang tidak dapat mendownload AoV, akan mendownload game ini. 

Namun, ML Juga Menyimpan Beberapa Kekurangan


1. Dituntut Hak Cipta Oleh Riot Games, Dev. League of Legend 
Riot Games (dev LOL) dengan resmi melemparkan tuntutan Hukum untuk Moontoon karena dianggap Riot telah menggunakan banyak gameplay serta interface yang dicuri dari LoL. Riot sempat menghubungi Moonton terkait masalah ini sejak lama, namun tidak ditanggapi secara serius oleh Moontoon. Riot pun sempat melaporkan Game Mobile Legends : 5 vs 5 ke play store, dan akhirnya game itu ditarik dari peredaran. Namun, Moontoon tetap bersikeras dengan merilis game dengan nama yang hampir mirip : Mobile Legends : Bang Bang. Namun, tidak perlu risau para gamer ML, Game Mobile Legends tidak akan dihapus. 
2. Grafik yang Kurang Memuaskan dibanding dengan Arena of Valor 
Grafik yang tergambar di Mobile Legend tidak begitu mendetail dan HD, terbalik dengan AoV, dengan grafik yang Bagus, akan membuat para gamer betah berlama-lama didepan layar Android mereka. 
3. Sedikit Turnamen Yang Diselenggarakan 
Walaupun banyak user, Game ini sarat akan turnamen dan hadiah hadiah besarnya. Berbeda dengan AoV yang kini digandeng oleh ESL untuk mengikuti turnamen-turnamen. 
Mana yang lebih baik?
Itu sih tergantung ya, kalau kalian udah nyaman sama AoV, ya pasti memilih AoV, dan Jika sudah nyaman dengan ML, bakal nyaman sama ML. Namun, jika kalian ingin grafik yang lebih maknyuss dan byutipul, tidak ada salahnya mencoba Arena of Valor ya. 
Jika masih ada kekurangan atau kelebihan, tambahkan dikolom komentar ya..

Selasa, 28 November 2017

Push Rank Solo Sampai Legend (Tips & Trick) by ZenithGod


Push Rank Solo Sampai Legend (Tips & Trick) by ZenithGod

Mobile Legends merupakan game yang butuh kerjasama tim untuk menang. Ada yang bermain secara solo, yaitu yang mathching up sendirian, kemudian digabung dengan pemain lain, Ada juga yang sudah punya tim sendiri walaupun tidak selalu lengkap 5 orang.












Pemain yang punya tim sendiri punya kesempatan lebih besar buat menang, karena ia tau sejauh mana skill temannya, dapat melihat ping teman sebelum match, lebih mudah diajak komunikasi, dll. Sedangkan pemain solo jelas kebalikannya.




Sebelum gw urai tulisan ZenithGod yang ditulis Forum Mobile Legends, ada hal yang perlu gw kasih tau juga. Main solo itu musti siap secara mental, secara kita ga tau bakal dapet tim kayak apa, maksud gw, lu match up sendirian atas kemauan sendiri terus mau ngarep tim yang sempurna, kan aneh, jelas ga selalu dapet tim bagus, kita lihat gimana cara main anggota tim, kita improvisasi dengan mereka.




Gw sendiri udah ngerank sampai legend, jadi gw bisa pastiin bahwa tulisan berikut adalah hal yang positif dan bisa dipraktekkan (btw gw ngerank ga selalu solo).




PraKata (Dari ZenithGod): Gw sudah bikin post tentang tips dan trik untuk push rank, dan kemudian gw bikin akun baru untuk membuktikan bahwa lu ga perlu rekan satu tim untuk push rank (rasanya seru juga bikin tantangan untuk diri sendiri). Tulisan ini pada dasarnya adalah tentang perjalanan gw dan apa yang gw pelajari dari sana, Dan lu juga bisa pelajari ini.

Dari postingan ini, ambil yang elu perlu aja, ga perlu ngikutin semuanya, gw cuman bikin daftar tentang apa-apa aja yang hasilnya bagus dalam battle dan berhasil buat GW, karena tiap orang beda-beda. Ambil apa yang menurut lu perlu dan tinggalkan yang lu ga mau, terserah sama kamu. Nama akun: [Zenith]




ADC Build Gw: Nimble Blade (Item Jungle Attack Tier 2), Endless Battle/Tooth of Greed, Swift Boots, Blade of Destruction/Thor's Sting (Sekarang udah jadi Windtalker), Blade of Destruction/Thor's Sting, Blade of Despair.

Jual Boots kemudian beli Immortality saat kamu udah cukup gold, ata jual Nimble Blade untuk Tooth Of Greed/Scarlet Phantom atau opsi lainnya, and kemudian jual Thor's Sting (Windtalker) untuk Blade of Despair.




Mage Build Gw: Enchanted Talisman (Buku ungu), Arcane Boots, Dominance Ice, Flame of Fury (Sekarang udah jadi Glowing Wand, cmiiw)/Frost, Flame of Fury/Frost, item ke-6 bebas beli apa aja. Kadang gw juga beli CDR Boots (Magic Shoes), Jual sepatu untuk item immortality atau item mage jika kamu ga butuh movement speed.




Tank Build Gw: Hunter's Knife/Pillager's Axe (ini item dua-duanya udah ganti nama, pusing gw yang mana, wkwkwkwk), Cursed Helmet/Warrior Boots, Cursed Helmet/Warrior Boots, BloodThirsty King, Demon's Advent/Dominance Ice/Brute Force Plate, Demon's Advent/Dominance Ice/Brute Force Plate, Jual jungle item buat item lain yang kamu suka, jual boot jadi immortality pas udah bisa.




________________________



Warrior, Elite, Master:




Cukup mudah, tidak banyak yang bisa dikatakan. Lu bakal ketemu banyak AFK di peringkat ini, tapi tidak apa-apa. Lujuga bakal bertemu banyak tim tanpa komposisi. Itu juga gapapa. Sejujurnya tidak banyak perbedaan antara tier ini, kecuali kenyataan bahwa ada lebih banyak troll di tingkat Warrior.
Tips Gw di Rank ini:
Pilih ADC, atau Balmond (Build Tank) atau Alucard. Ga masalah walau di tim udah ada 4 ADC, pilih aja. Alasan kenapa lu milih balmond/alucard karena mereka bisa bersihin jungle dengan sangat cepat.
Pilih Spell Retribution. Ini akan mempercepat farming minions dan jungle.
Di rank ini, rekan tim lu mungkin ga mau denger/ga tau apa yg musti dilakuin, lu harus ambil inisiatif sendiri untuk ganti lane. Kalau lu bertiga di lane atas, lu pindah sendiri ke lane bawah/tengah. Jangan ngarep mereka yang pergi terus marah-marah ke mereka. Set up default lane adalah 2-1-2
Masih soal tim lu mungkin ga mau denger, jangan ngarep mereka mau, kalau mereka mau itu bagus. Namun kalau mereka ga mau, inget bahwa mereka mungkin bener-bener pemula (ga begitu paham dengan game ini)
Saat game baru dimulai, bersihin lane terus kill 1 jungle monster di deket lu, terus aja ulang-ulang tiap lu bersihin lane. Kalo lu ngelakuin ini, bisa dipastiin lu yang terdepan di game.
Jangan ngegrup terlalu cepet, atau lu bakal kehilangan banyak EXP dan Gold yang berharga. Gw bisa bilang lu ngegrup kalo udah level 12 keatas, ketika yang lain masih level 8-10.
Kalau lu make ADC, pakai rekan tim lu sebagai tameng. Hindari berada di lane terdepan. Ini karena kebanyakan pemain di rank ini bakal spam ulti ke mereka yang paling depan (walaupun yang paling depan ADC juga, siapapun bisa dijadiin cover). Pengambilan posisi juga penting. Cobalah ngehajar barisan belakang mereka, karena barisan depan mereka cenderung ngehajar barisan depan elu, membuat barisan belakang mereka rentan. Waktu terbaik buat ngehajar barisan belakang mereka yaitu ketika barisan belakang mereka menarget barisan depan tim lu, karena kebanyakan mereka ga lock target dan jarang ngecek health bar, ngasih easy kill buat kita
Counter jungle, Serang momon di hutan lawan kapanpun dimungkinkan. Jarang dari mereka yang ngejungle secara konsisten. Kunci dari Counter jungling adalah yang penting ga keliatan kita merayap ke jungle mereka, Tapi di rank ini hampir semuanya ga merhatiin mini-map jadi lu seharusnya bakal baik-baik aja.




________________________




GrandMaster: Sedikit lebih sulit, komposisi tim jadi agak penting. Gw bisa bilang di GM III+ lu ga bisa selalu ambil ADC dan cobalah fokus pilih yang diperlukan tim. Balmond (lagi, build TANK), biasanya bener-bener bagis karena ia bisa membuat jadi carry selagi ngetank untuk 3 ADC di tim lu. Gw selalu ngebuild Pillager Axe (tier kedua defensive jungle item), karena lu bisa nge-counter jungle dengan mudah.




Tips Gw di Rank ini:



Counter jungle selalu sangat efektif. Lu harus lebih hati-hati, karena bisa aja ada player yang mungkin kayak elu yang selalu ngejungle secara konsisten untuk dapatin keunggulan yang sama.
Kalau lu mau unggul di awal, jangan buru-buru ngegrup.
Pakai Retribution, bakal ngebantu bersihin jungle secara cepat.
Seperti biasa, kalo lu pilih ADC, gunakan rekan tim sebagai tameng.
Perhatikan lokasi rekan tim di map. Jangan selalu menganggap mereka tahu lu mau kemana (pada dasarnya, jangan ngarep mereka peduli kecuali mereka sedang kearah lu atau lagi di dekat lu)
Ping (Tanda seru, dan tanda lainnya seperti serang atau mundur) sudah lebih penting, dan beberapa rekan tim sudah lebih peka
Ngegank juga sangat penting, selalu cari celah menguntungkan. Pahami mana yang mudah digank (Layla, Eudora) dan mana yang sulit digank (Alice, Akai).
Lu sekarang harus merhatiin waktu yang dipakai buat ngejungle. Lu ga harus melacak tiap detik (ya kalo lu mau bisa aja sih, tapi gw nggak), perhatiin aja kapan biasanya mereka (momon dan minions) respawn. Sebagai contoh, jika gw ngejungle di awal game, gw udah level 3 dengan 3/4 Exp (ke level 4) dan momon akan respawn lagi. Ini juga berlaku bagi musuh jika mereka ngejungle di awal battle, artinya lu bisa bersihin lane secara cepat dan ambil jungle mereka sementara mereka ngebersihin lane (jauh lebih cepat dengan retribution), selama lu tau kapan mereka (momon jungle) spawn.
Lu juga harus perhatikan skill yang digunakan dan waktu CDnya. Misalnya lu make Akai dan lagi lawan Nana. Jangan bodoh main lompat-lompat aja saat Nana belum make skill kucingnya. Coba aja dipancing-pancing (baik oleh lu sendiri atau rekan satu tim), dan kemudian baru lompat. Coba pahami kapan biasanya CD tiap hero berakhir, jadi lu tau kapan musti nyerang dan kapan musti nahan serangan.
Sejujurnya lu ga perlu-perlu amat Lord di rank ini. Trick buat mengakhiri pertandingan adalah semuanya (lu dan anggota tim lu) semuanya sembunyi di semak (di depan atau belakang Lord) terus tunggu hingga mereka datang ngehajar lord. Kemungkinannya adalah orang-orang di rank ini ga tau kalau kamu bisa ngeliat animasi skill jika Lord sedang diserang. Kemudian kalian serang mereka bersama-sama, lawanmu mungkin akan panik dan lebih mudah untuk dihabisi, jangan lupa untuk mengincar adc/mage/healer terlebih dahulu.

________________________




Epic + Legend: Lu mungkin bakal kalah beberapa game secara streak, khususnya karena banyak duo di rank ini. Pilihan terbaiknya adalah tunggu kira-kira 10 menit setelah kalah, jadi lu ga ketemu dengan orang yang sama lagi (Gw ga ngelakuin ini, tapi buat yang kesulitan naik sih ini seharusnya dapat membantu).



Perhatikan gambar profil calon lawan lu, lu seharusnya bisa lihat mana yang bakal sulit dilawan dan mana yang nggak. Biasa ga lebih dari 2 adc di rank ini, walaupun gw masih ngeliat ada yang make 3 adc dalam tiap 6 pertandingan dan semacamnya.


Dengan adanya nerf ke Nimble Blade dan spell Retribution, terserah elu mau makai mereka apa ngga, gw masih ngambil jungle item yan harganya 250 gold.


Legend pada dasarnya hanya versi yang lebih sulit dari Epic, lu hanya perlu ningkatin level dari tips dan trick yang sudah ada.


Tips and Trick:



Komposisi Tim cukup penting. Gw bisa bilang 2 adc aja paling banyak dan keberadaan tank adalah SANGAT penting.
Di rank ini, hampir semuanya ngutan diawal pertandingan, Kalo Lu ngajak temen ngutan setelah ngebersihin minion (yang mana memang seharusnya dilakukan tiap momon jungle respawn), mereka cenderung bakal ngikut.
Lu seharusnya tau sebuah pertandingan akan berjalan baik atau ngga, dan main secara pasif atau agresif sesuai dengan keadaan
Lu mungkin bakal ketemu wajah yang familiar untuk sementara, lu seharusnya udah paham gimana cara main mereka (seberapa pro mereka) dan menyesuaikan diri musti main secara pasif atau agresif.
Dan karena lu bakal ketemu dengan beberapa wajah yang familiar, hindari debat atau bacot baik dengan tim sendiri maupun lawan. Ini bisa bikin lu dikerjain oleh mereka ketika lu ketemu lagi dengan mereka.
Kepekaan terhadap map SANGAT penting di rank ini. Perhatikan siapa yan bisa digank, atau bantu teman yang kena gank.
Hindari kena gank. Sering terjadi game over ketika tim lu dateng buat selamatin lu satu dan semuanya malah kena kill.
Counter Jungling jadi lebih menantang, namun lebih bermanfaat dari rank-rank sebelumnya. Mereka bakal lebih sering ngeliat lu (di mini map) dan jika lu ketangkep memang cukup fatal. Disisi lain, jika lu berhasil ngecounter-jungle, lu ga hanya naikin exo lu, namun juga ngurangin exp mereka yang berharga, karena berbeda dengan rank lainnya, lebih dan lebih banyak lagi orang yang makai jungle buat farm.
Saat ngecounter jungle, bawa junglenya kesemak-semak, karena lu lebih sulit buat dilihat dan memperkecil kesempatan mereka nyuri jungle yang lu proses, karena mereka ga bisa narget si momon.
Pahami tiap-tiap hero dan apa yang bisa mereka lakukan. Misalnya kalau ada pengguna fanny di pihak musuh (ga peduli dimanapun lokasinya, selama masih di dalam game) dan lu masih duduk di tower tanpa recall, lu pantas kena kill.
Kelola Risk VS Reward (resiko dan manfaat) secara bijak. Kalo lu merasa lebih baik dari yang lawan lu, buat apa by 1 dengan yang dia hanya buat trade damage? Nyawa lu jauh lebih berharga dari darahnya orang yg ga jelas. Disisi lain, jika lu tau ada lawan lu lebih kuat dari lu, hajar aja. (Oke tips yang satu ini, khusus buat yang bener-bener pro).
Ada banyak hal yang harus diperhatikan dalam Risk VS Reward. Lu harus mikir "apa yang terhadi SETELAH gw kill dia?" dan "Apa yang terjadi SETELAH dia kill gw?". Lebih spesifik lagi: "Bisa gak gw kill Turtle/Lord setelah dia mokad?" dan "Bisa gak gw rubuhin tower setelah dia mokad?". Gapapa kalo lu ga inget dengan tips ini sampai lu ketemu dengan pertandingan (yang lebih) kompetitif. Tapi ingatlah tips berikutnya ini:
Mungkin ini tips Risk VS Rewards yang paling pentung. LIHAT KE MINION. Coba deh pikir "Berapa banyak dia bakal hilang Exp/Gold kalo dia mati?" Jika semua minions masuk tower terus mereka habis gitu aja dimakan tower, maka itu sebuah kill yang berharga. Jika dia mati tanpa kehilangan minion maka kill tersebut ga begitu guna. Pemain yang baik rata-rata paham dengan hal ini.
Mungkin salah satu yang paling bikin gw jengkel. KALO LU BISA END, MAKA END! 4 dari 5 musuh mati di game? END AJA! Gw jengkel kalo ngeliat orang nyuruh attack Lord padahal gw terus-terusan nyuruh "Attack!" (base tower). Plis, kalo posisi udah kayak gitu langsung aja End game. (Kecuali timer menujukkan kalo hampir semua musuh udah dekat waktu respawnnya).
Pahami komposisi tim dan cara mainnya. Ini didapat dari pengalaman. Contoh simplenya adalah apakah tim kamu lebih ke team fight atau ke split pushing (push secara terpisah). Ada Fanny/Natalia di tim tapi kalian kalah jauh? Cobalah buat nahan tim musuh dan biarkan Fanny atau Natalia split push. Ada Franco di tim dengan tim yang cukup bagus? Tunggu sampe Franco ngehook target yang penting, kemudian baru mainkan tim fight.
Contoh yang agak rumit yang datang dari pengalaman adalah, melihat siapa yang paling gemuk (kill dan assist) diantara mereka. Jika ada satu musuh yang ngehancurin tim kalian, misal Clint, kalian masih bisa bekerja sama - dan harus fokus kepada Clint. Ini yang sering bikin gw kalah, ketika gw jadi carry satu-satunya, dan ketika mereka fokus ke gw pakai CC (paling ngeganggu, Yun Zhao), maka game selesai, game over.


____________________



My progress on [Zenith] (this is for ranked WR only):


Warrior to Elite: 100% Overall WR


Elite to Master: 100% Overall WR


Master to Grandmaster: 100% Overall WR


Grandmaster to Epic: 5 losses, 91.53% Overall WR


Epic to Legend: 7 losses, 87.37% Overall WR


Legend to GL (Only 17 stars): 1 loss, 88.29% Overall WR


GM to Epic: http://imgur.com/a/dEGcS


Games I’ve lost from GM to Epic: http://imgur.com/a/ZMWP0


Epic to Legend: http://imgur.com/a/XVH7V


Games I’ve lost from Epic to Legend: http://imgur.com/a/MHrGU


Legend to GL: http://imgur.com/a/owTpd

________________________





Good luck climbing, if you have any questions let me know I`ll probably be making a few video guides later on to show what Im actually describing and what to do.


________________________



Originally Written by ZenithGod di Forum Mobile Legends

Tips Menggunakan Assassin di Mobile Legends

Tips Menggunakan Assassin di Mobile Legends

Assassin adalah Role killer sejati di Mobile Legends, Hero Assassin rata-rata memiliki stats damage maksimal namun dengan darah yang tipis. Pengguna Assassin juga rata-rata memiliki skill untuk charge, skill mempercepat gerakan, maupun skill lainnya untuk kabur seperti Hayabusa.

Berikut ada beberapa tips yang sudah saya rangkum selama memperhatikan cara kerja Assassin dan menggunakan beberapa dari mereka.



Baca juga

Tips Menggunakan Assassin di Mobile Legends

1. Harus Jago Farming
Assassin memiliki damage yang besar, baik itu ke hero, ke turret, maupun ke jungle monster. Assassin dapat menghabisi jungle monster menggunakan basic attack lebih cepat dari role apapun. Maka dari itu gunakan kelebihan ini untuk farming sebanyak dan secepat mungkin agar item kamu lebih cepat jadi (Namun tetap perhatikan turret dan teman yang terdesak).

Sedangkan Assassin yang kebanyakan ngendok di turret biasanya akan jadi Assassin gagal alias fail.

2. Ambil Buff
Ambil Buff Biru untuk menambah Mana, mengurangi pemakaian Mana dan mempercepat cooldown skill. Temanmu seharusnya tahu bahwa kamu memerlukannya, dan akan membiarkan kamu mendapatkannya. Kalau kamu tipe assassin yang tidak perlu Mana seperti Alucard, maka kamu tidak perlu ambil buff biru, sebagai gantinya, ambil buff merah. 

3. Peka keadaan musuh dan Roaming (Berjelajah)
Tipe Assassin harus sering melihat map untuk melihat musuh mana yang bisa dijadikan mangsa, misalnya di lane atas sedang trade damage 2 vs 2, dan darah musuh keduanya tinggal setengah, maka kalau tower kamu aman, pergilah keatas dan bantu teman kamu diatas, usahakan datang tanpa diketahui musuh agar mereka sulit untuk menghindari kombo skill kamu. Jika satu saja dari mereka mati maka akan mudah untuk merobohkan tower atas karena keadaan berubah menjadi 3 vs 1.

4. Harus Sabar dan Teliti.
Role Assassin pada dasarnya adalah tipe finishing. Harus jago nyampah/ks, tier Elite atau Master mungkin masih suka marah kalau mangsanya disampah oleh Assassin, tapi kalau udah Epic/Legend - kalo lu ga bisa finishing maka elu yang dimarah, karena itu memang tugas lu sebagai Assassin.

Harus sabar dan teliti, saat war, biarkan dulu Tank Open War yang kemudian dilanjutkan oleh Fighter, Sementara fighter, mage, dan MM kamu lagi nyerang musuh, kamu culik MM/Mage/Healer musuh, kill secepat mungkin, mereka biasanya ga sadar karena fokus mereka ada di tank/fighter. Gunakan fitur lock hero untuk mengunci siapa yang jadi target kamu.

5. Pahami Skill Hero dengan Baik
Pahami dengan baik tiap Skill dari hero yang kamu pakai agar dapat digunakan secara maksimal. Misalnya, Natalia dapat menghilang setelah 2 detik di dalam semak, Karina ultinya dapat reset jika target mati dengan cepat.

6. Gunakan Kemampuan Charge Sebaik Mungkin. 
Charge adalah skill yang dapat digunakan untuk secepatnya menuju lawan, bisa juga untuk kabur dari lawan. Hampir semua Assassin memiliki skill charge, kecuali Fanny dan Hayabusa namun mereka memiliki skill dengan kegunaan yang sama, yaitu Fanny dengan Steal Cablenya dan Hayabusa dengan Skill Bayangannya.

7. Pahami tipe lifesteal yang dibutuhkan
Untuk yang mengutamakan attack speed seperti Natalia maka gunakan Haas's Claw. Bagi yang lebih sering menggunakan skill seperti Saber dan Hayabusa maka gunakan Bloodlust Axe. Sedangkan Karina Gunakan item dengan Spellvamp.

 8. Gunakan Item Penetrasi. 
Gunakan Item Penetrasi Physic bagi pengguna Physical Attack, dan Penetrasi Magic bagi Assassin tipe magic. Item tersebut membantu menembus Armor / Magic Resistance musuh.

9. Spell
Hampir semua pengguna Assassin menggunakan Spell Retribution yang sangat membantu agar farming lebih cepat.

10. Potion.
Saat semua item sudah jadi dan pertandingan belum berakhir, disarankan untuk membeli potion. Energy Potion bagi Assassin tipe fisik dan Magic Potion bagi Assassin tipe Magic.

Demikian beberapa tips dari saya, semoga bermanfaat. Bagi yang ingin gabung di grup FB silahkan gabung ke Mobile Legends Tips and Guide untuk berdiskusi apa saja tentang game ini.

Cara Top Up Diamond di CodaShop - Bisa beli Rp 3.000!!!

Cara Top Up Diamond di CodaShop - Bisa beli Rp 3.000!!!

Codashop saat ini merupakan salah satu penyedia layanan top up (isi diamond) untuk game Mobile Legends dan juga beberapa game lainnya.
Banyak pengguna saat ini menggunakan Codashop karena prosesnya yang cukup mudah, lebih mudah dari top up di dalam game malahan.

Selain mudah, harga yang ditawarkan juga murah-murah walaupun memang disesuaikan dengan jumlah diamonds yang diberikan. Kita bisa beli mulai dari  harga Rp. 3rb, 4rb hingga Jutaan, enaknya disini kita dapat membeli dengan pulsa dan alfamart.

Salah satu keuntungan dari Top up untuk pertama kali adalah kamu bisa memiliki salah satu Fighter paling GG di game ini yaitu FREYA. 

Langsung aja ke step by step cara Top up/ isi diamond Mobile Legends

1. Buka situs https://www.codashop.com/ bisa via HP maupun komputer. Disini kami melakukannya via HP. Disarankan untuk membukanya dengan Browser Firefox maupun Chrome, karena ada beberapa keluhan oleh pengguna UC Browser saat komfirmasi pembayaran, dan setelah mereka menggunakan browser lain ternyata bisa.



2. Isi Nomor ID dan Server kamu



3. Pilih jumlah diamonds yang ingin dibeli, sesuaikan dengan isi kantong ya, hehehe. Top up di game membantu pengembangan game juga lohh, karena uang yang kita belanjakan biasanya dipakai untuk menggaji karyawan, pengembangan game, pengembangan desain, improvisasi game, dlsb.

Disini kamu bisa beli Rp. 3.000, 4.000, 5,000 hingga 1.200.000. Dalam tutorial ini mimin pilih yang Rp. 10.000


4. Setelah itu pilih Pembayaran yang diinginkan. Untuk nominal kecil biasanya tidak bisa via ATM maupun Alfamart, begitu juga sebaliknya, untuk Nominal Besar biasanya tidak bisa via pulsa.

Beberapa pembayaran yang tersedia adalah Atm Bersama, Atm BCA, Alfamart, Indosat Ooredoo, XL, Telkomsel, Tri, Doku Wallet dan Bit Coint (dan mungkin kedepannya akan ada pilihan lain). Disini mimin mencoba menggunakan Pulsa Tri.



5. Isi alamat email.

Gunakan alamat email kamu, jika tidak bisa, maka gunakan alamat email facebook kamu. Kalau kamu tidak tau alamat email facebook kamu maka buka saja profil facebook kamu dan biasanya hasilnya seperti ini: facebook.com/nama.kamu maka alamat email fb kamu adalah nama.kamu@facebook.com.


6. Jika alamat email sudah benar maka akan keluar jendela komfirmasi.

 Codashop otomatis mendeteksi Nama kamu di dalam game, jika nama tidak sesuai maka pasti kamu salah menuliskan user id atau server. Perbaiki dulu jika salah, namun jika benar maka langsung saja pilih Confirm and Go to payment.


7. Codashop otomatis mendeteksi nomor HP kamu. Ini yang mimin kurang paham, Ia mendeteksi nomor HP dari facebook atau dari HP yang mimin gunakan, kalo ada yang tau kasih tau ya.

Pilih lanjut jika benar,  Pilih masukkan nomor lain jika ingin menggunakan nomor lain.


8. Nomor yang kamu input tadi akan dikirim SMS kode pembayaran, serta pemberitahuan bahwa pulsa kamu akan dikurangi sesuai nominal yang kamu pilih sebelumnya.


9. Akan ada pemberitahuan jika pembayaran berhasil dilakukan. Dan ada pemberitahuan bahwa diamonds telah masuk ke dalam game. Untuk mendapatkan FREYA, kamu masuk dulu ke menu Events, dan Claim ia disana.


Selesai. Proses top up kamu seharusnya sudah selesai. Jika ada kendala atau pertanyaan silahkan hubungi customer service codashop yaitu support@codapayments.com

Suara Suara Hero di Mobile Legends Beserta Artinya

Suara Suara Hero di Mobile Legends Beserta Artinya

Kali aja ada yang penasaran dengan suara hero (quotes hero) yang dipakai, secara kan dia pakai bahasa inggris dan kadang kita kurang peka nangkep kata-katanya, hahaha. Ini gw coba untuk membuat koleksi suara semua Hero di Mobile Legends.



Suara-suara hero ini gw ambil dari berbagai sumber, misalnya Grup Fb Official, Grup FB Official Indonesia, dll. Sumber utama adalah Fandom Mobile Legends di Wikia.

Bagi yang ingin mengoreksi atau menambahkan, silahkan beritahu di kolom komentar.


Suara Layla


We can do it | Kita dapat melakukannya

Keep it up until you are as brilliant as me | Terus tingkatkan, hingga kamu secemerlang aku
I will drive away the darkness | Aku akan mengusir kegelapan
Time to Shine! | Saatnya bersinar!

Suara Zilong (sebelumnya Yun Zhao / Zhao Yun)



Zhao dragonborn is here | Zhao sang raja naga ada disini

It would take an army to stop me | Akan memerlukan satu pasukan untuk mengalahkanku
Heroes Never Fade | Pahlawan tidak pernah pudar 
Haha! Your whole body are weakspot! | Haha, semua bagian tubuhmu adalah titik kelemahan!
Only the fearless heart can sort of the heavens | Hanya hati yang tak kenal takut yang dapat mendekatkan langit 
Your impudence will not be tolerated | Ketidakpedulianmu tidak akan ditolerir
There's glory and redemption in every death.. | Ada kemuliaan dan penebusan di setiap kematian  

Suara Freya


I answer the call! From now on my sword will always be with you | Aku membalas panggilanmu! Mulai saat ini pedangku akan selalu bersamamu

I understand. It's my pleasure to take part in this battle | Aku mengerti, aku senang bisa ambil bagian dalam pertempuran ini
God witness everything that happens here | Tuhan menyaksikan segala sesuatu yang terjadi disini 

Suara Eudora


Lets see who has the last laughs | Mari lihat siapa yang akan tertawa di akhir

Would you like to have a drink with me? | Maukah kau minum bersamaku?
We still... have a score to settle | Kita masih... memiliki skor untuk diselesaikan
Ahahahaha | Ahahahaha

Suara Miya



Wise choice | Pilihan yang bijak

I can handle that | Aku dapat menanganinya
It's better to die with honor than live in shame | Lebih baik mati dengan hormat daripada hidup dalam rasa malu

Where do you think you going?, you can't outrun my arrows | Kau pikir kau akan kemana? kau tak bisa lari dari anak panahku
It's great to meet you, my friends | Senang bertemu denganmu temanku
I can hit your left eye in miles away | Aku dapat mengenai mata kirimu dari kejauhan
Arrow find your target | Panah, temukan
targetmu

Walk in the darkness, dance with the stars | Berjalan di kegelapan, berdansa dengan bintang-bintang
(skin modena butterfly)


Suara Fanny


Sir,What's your command? | Tuan, Apa perintahmu?
Affirmative | Siap
War is not a game | Perang bukanlah permainan

For victory! | Untuk Kemenangan!

Suara Minotaur



My hammer is at your behest | Paluku ada dalam kendali perintahmu

Tonight, I feast on the flesh of fools. | Malam ini, aku berpesta dengan dagingnya orang-orang bodoh
I have a hammer to swing | aku memiliki palu untuk diayunkan 
My hammer have no fear | Paluku tidak memiliki rasa takut
Now I'm angry | Sekarang aku murka
I truly hope to cross-blade with you again | Aku sangat berharap agar dapat bertarung denganmu lagi


Suara Rafaela


Healing prayers for you | Doa penyembuhan bagimu

Knowledge and faith are always my companions | Pengetahuan dan takdir selalu menjadi temanku
Wherever I go, pain flees | Kemanapun aku pergi, Rasa sakit menghilang 
Healing for everyone | Penyembuhan bagi semuanya

Suara Franco


Saat memilih hero: I love the smell of gun powder in the morning | Aku suka dengan bau bubuk mesiu di pagi hari

Real fighter never run | Petarung sejati tidak pernah lari
And then, I'll teach you guys a lesson | Dan kemudian, aku akan mengajari kalian sebuah pelajaran
One Shot, One Kill | Satu tembakan satu kill 
Chiken wing... | Paha ayam...

Suara Alice



Watch your back | Perhatikan belakangmu

Do you know someone named Jack? | Apa kamu kenal dengan seseorang bernama Jack? 
The darkness can also be friend | Kegelapan juga dapat menjadi teman
Turn everything to darkness | Ubah segalanya menjadi kegelapan!
Where there is light, there is shadow | Dimana ada cahaya, disitu ada bayangan


Suara Natalia



Where is my target? | Mana targetku?

One life is just enough | Satu nyawa saja cukup
What's the truth? | Apa kebenarannya?
Give me names, and I will give you a blood | Beri aku sebuah nama dan aku akan memberimu darah
Faith forces me to become an assassin | Takdir memaksaku untuk menjadi seorang assassin
Truly wise man will not tell you the truth | Orang bijak sejati tidak akan mengatakan padamu kebenarannya
Searching for the light while working on the dark | Mencari cahaya selagi bekerja di kegelapan
It wasn't me to choose gate of light but the king chose me | Bukan aku yang memilih gerbang cahaya, namun sang raja yang memilihku

Suara Clint



Time to wreak!| Waktunya melampiaskan!

Reach for the sky! | Jangkau langit!
Too Easy | Terlalu mudah
Hahahahahaha | Hahahahahaha
Light em' up and knock em' down! | Angkat mereka keatas, kemudian banting kebawah
I've gotta bullet with your name on it  | Aku punya peluru dengan namamu tertera disana
Let them eat cake | Biarkan mereka makan kue

Suara Alucard




Nothing lasts forever,we can change the future | Tak ada yang abadi, kita dapat merubah masa depan

Hehhey, Not bad | Hehei, Lumayan/Tidak buruk

Why do human cry? | Mengapa manusia menangis?
Everything will come to an end | Segalanya akan berakhir
I'll be back | Aku akan kembali 

New Alucard:
"Enjoy your last meal!" | Nikmati Makanan Terakhirmu
"I'll never be your friend." | Aku tidak akan peranh jadi temanmu
"Killing is always better than giving mercy." | Melenyapkan selalu lebih baik dari memberi rasa iba
"Everything will come to an end." | Segalanya akan berakhir
"Haha, not bad." | Haha, Lumayan
"Let me show you the art of killing!" | Akan kutunjukkan padamu seni membunuh
"I smell the stinks of monsters." | Aku mencium bau monster
"I don't want to die.." | Aku tidak ingin mati




Suara Estes



Hello, my friend | Halo, temanku

Love others as love yourself | Cintai orang lain seperti mencintai diri sendiri
Holy Light will grant me victory | Cahaya suci akan memberiku kemenangan
I am only a shepherd | Saya hanya seorang penggembala
Made in the Holy Light | dibuat di dalam cahaya suci  
Darkness is the other side of light | Kegelapan adalah di sisi lain dari terang
I am the choosen one | Aku adalah yang terpilih

Ugh..I believe in resurrection | Ugh... saya percaya pada kebangkitan

Suara Johnson


Robooooott!
C'mon, Lets roll! | C'mon, Ayo berkeliling!

Suara Sun



I hope they're stronger than me | Aku berharap mereka lebih kuat dari aku

is there a ninja stolen my skill doppelganger? | Adakah ninja yang mencuri skillku wahai copyku?
The blood of Monkey will never die | Darah kera tidak akann pernah mati
Take this! | Terima ini! 
Go Boy!!! | Hajar mereka, Anak-anak!!!

Suara Kagura



Thought to miss you, another to hate | Berfikir untuk merindumu, di sisi lain membenci

Curse, simply means restriction | Kutukan berarti larangan 
I thought you are very lonely | Aku kira engkau sangat kesepian
There are two kind of people in the world | Ada dua macam manusia di dunia
They're hundred of monster living in my umbrella | Ada ratusan monster tinggal di payungku
The umbrella is Yang, the human is Yin | Payung adalah Yang, Manusia adalah Yin

Do you want to be my Shinigami? | Apa kau mau menjadi shinigamiku? 

Suara Hayabusa




Saat memilih hero; Let me Clear the way for my master | Membersihkan jalan bagi masterku

Shadow is my best partner | Bayangan adalah partner terbaikku
Have you seen any other ninja? | Apa kamu pernah melihat ninja lainnya?
Betrayal must be paidback by blood! | Penghianatan harus dibayar dengan darah
The shadow will pierce you | Bayarangan akan menusukmu
Hey, mind your weakness! | Hey, pikirkan tentang kelemahanmu!
Witness the true power of the shadow! | Saksikan kekuatan bayangan yang sesungguhnya!
Body must obey the mind | Badan harus mematuhi pikiran
Shadowkill! | Shadowkill!
I will not escape, that's the way of the ninja! | Aku tidak akan kabur, itulah jalan ninja      

Suara Ruby



The hunt begins! | Perburuan dimulai!

I love the feeling of chasing prey | Aku suka dengan perasaan saat mengejar mangsa
Are you shivering? |  Kamu menggigil ya?
Taking a life | Mengambil sebuah kehidupan
Hmmm... a beast or a man | Hmmm... seekor binatang buas atau seorang pria? 
I washed my hook with blood  | Aku mencuci senjataku dengan darah
Kya! | kya!
The wolf is coming | San serigala datang
Auuuuuu | Auuuuuuu
Ugh.. How our...our wolf is vanishing? Ahuhu | Ugh... bagaimana bisa serigala kita terhabisi?


Suara Moskov



The path of vengeance burns me | Jalan pembalasan dendam ini membakarku

Everyone changes, so do I | Semua orang berubah, begitu juga aku
Death is required | Kematian diperlukan
Death is quiet and pleasant | Kematian itu tenang dan menyenangkan
I've already fallen to the abyss | Aku sudah jatuh ke jurang neraka

Spear of destiny hit me and I will hit you | Tombak takdir mengenaiku dan aku akan menombakmu

Struggle and Resistance are useless | Perjuangan dan perlawanan tidak ada gunanya
I can't die, not now. | Aku tidak bisa mati, tidak sekarang 

Suara Gord



There's no time to chit chat | Ga ada waktu buat ngobrol ga jelas
I'm not the devil, I'm the demon | Aku bukan setan, Aku iblis!

Suara Akai



Saat memilih hero: Lets go out and relax | Ayo keluar dan bersantai

Come on gimme some food | Ayolah, bari aku makanan
You just need to believe. You have to believe it. | Engkau hanya perlu percaya, Engkau harus mempercayainya
I'm not fat just chubby | Aku bukannya gendut cuma tembem
Why am I crying? Because of onions! | Kenapa aku menangis? Ups, karena bawang
There is no coincidences in this world | Tidak ada kebetulan di dunia ini
Let's roll! | Ayo ngeroll (berguling)
Yesterday has become the past, the future is not yet...known | Kemarin telah menjadi masa lalu, masa depan belum diketahui 

Suara Saber




Kill all at once | Kill semua sekaligus
Move like the wind, be steady like a rock.| Bergerak seperti angin, tegap seperti batu.
I am reborn! | Aku terlahir kembali! (skin Codename : storm)

Suara Alpha



Saat memilih hero: Test, Alpha is online | tes, Alpha online

Alpha isn't my name, it just a code | Alpha bukanlah namaku, itu hanyalah sebuah kode
Why must people, Hurt each other? | Kenapa manusia harus saling menyakiti ?

We're not a weapon, we're also human | Aku bukan senjata, aku juga adalah manusia
Sometimes I think about girls | Kadang aku berfikir tentang para gadis
Time to upgrade the system | Saatnya mengupgrde system
Wherever I go, They'll follow | Kemanapun aku pergi, mereka kan mengikuti
May the force be with you | Semoga kekuatan itu ada bersamamu

Suara Chou



Saat memilih hero: Wipe out fully injustice in the world | Hapus ketidakadilan di dunia

The man who can beat me has not been born yet | Pria yang akan mengalahkanku masih belum dilahirkan
Not knowing oneself, that's the worst.| Tidak paham dengan dirinya sendiri, itu yang terburuk.
In the world of Kung Fu, speed defines the winner | Dalam dunia kungfu, kecepatan mendefinikan pemenang
Boxing is not the way to hurt somebody but in order to | Boxing (tinju) bukanlah cara untuk menyakiti seseorang, tapi untuk melakukannya.   
Everybody has started this somewhere | Semua orang telah memulai ini di suatu tempat


Suara Hilda



Saat memilih hero: The real warrior is here! | Petarung sejati ada disini!

Get out of the way! | Menyingkir dari jalanku!
Charge! Don't be a jelly! | Maju! Jangan jadi seorang penakut
I... never go to a gym. | Aku... tidak pernah pergi ke gym
A good soldier needs both brain and guts | Seorang prajurit yang baik membutuhkan otak dan nyali
Unbelieveable... Ugh...| Tak dapat dipercaya... ugh...

Suara Lolita




Saat memilih hero: I will protect you | Aku akan melindungimu

A painless lesson is also meaningless | Pelajaran yang tidak sakit adalah yang tidak memiliki makna
Dont worry my friend, I'm your shield | Jangan khawatir temanku, aku tamengmu
Huaahh! | Huaahh!
Rocket hammer | Palu roket 
I detest war! | Aku benci perang

Suara Yi-Sun-Shin


Oceans are my domain | Samudra adalah daerahku
Sailing into the sea | Berlayar ke lautan 
I will not fail the mission | Aku tak akan gagal dalam misi ini

Suara Nana



Adventure is waiting for us | Petualangan sedang menunggu kita

Meow meow meow meow | Meong meong meong meong
I'll get angry if you poke me again | Aku kan marah jika kalian mengganguku lagi
I can make different kinds of mushrooms in this forest | Aku dapat membuat beragam jenis jamur di hutan ini
CATastrophe! | CATastrophe! 

Suara Cyclops




You've got a good case! Woo! Ahh. ah ahh.. ahaha.. Hey, ah.. hahaha! | Kamu punya selera yang bagus!

Universe and the gravitation determines planetary interaction! | Alam semesta dan gravitasi menentukan interaksi planet!
Hey! I'm here, big guy! | Hey, aku disini, Pria besar!
Where there's life, there's movement! | Dimana ada kehidupan, disitu ada pergerakan
Planetary movement... give me magic! | Pergerakan planet, beri aku sihir!
Hey! | Hei!    
Run! | Lari! 
Never seen someone handsome with one eye? | Tidak pernah melihat orang ganteng dengan satu mata?
The holy light grant me to victory | Cahaya suci menuntunku ke kemenangan

Suara Balmond



Saat memilih Hero: What's your name boy? | Siapa namamu nak?

Fool! Let me show you the demonic power!  | Bodoh! Kan kutunjukkan padamu kekuatan iblis!
My hell of fire will burn you into ashess | Api nerakaku akan membakarmu hingga menjadi abu
Taste the Fury of Hell | Rasakan Kemurkaan Neraka 
Another reckless fool | Orang Bodoh lainnya
Impossible | Tidak mungkin

Suara Karina



My pleasures | Dengan senang hati

There are wonderful things in this world, worthy of our protection | Banyak hal menakjubkan di dunia ini, yang pantas mendapat perlindungan dari kita
Aside evil, there is justice | Disamping kejahatan, terdapat keadilan 
Nothing can stop us | Tak ada yang dapat menghentikan kita

Suara Bane




Saat memilih hero: Target locked | Target terkunci

No need to rush to die kid | Tidak perlu terburu-buru untuk mati, bocah
Dodging is no use | Menghindar itu tidak diperlukan
This is how you wanna get shot? | Beginikan cara kau ingin tertembak? 

Suara Tigreal



Saat memilih hero: For honor! | Untuk kehormatan
  
AHAHAH! A true hero has come to help | AHAHAH! Pahlawan sejati telah datang untuk membantu
Go on! sound the horn of victory | Pergilah! Kumandangkan sangkakala kemenangan
A warrior's duty, is to bring victory | Kewajiban seorang petarung, adalah membawa kemenangan
A real man never hides in a bush | Lelaki sejati tidak pernah bersembunyi di balik semak
Slay them all | Habisi mereka semua

Suara Aurora




Listen to the sound of snowing | Dengarkan suara turunnya salju
Small and bright, clear and white | Kecil dan bersinar, bersih dan putih
Come with the wind | Datang bersama angin
Freeze! | Bekulah
The ice... melts away... | Es itu... mencair 

Suara Bruno



Wait for it | Tunggu saja

Hey, very nice kick.. give me the ball | Hey tendangan yang sangat bagus, berikan padaku bolanya
Oh sorry | Oh, maafkan aku 
Woohoo! You feel that? | Wuhu! kau merasakannya?
I'm on top of the world! | Aku ada di puncak dunia
Ball away | Ball away

Suara Lapu-lapu

Fight along with my blade | Bertarunglah bersama pedangku
Enemies are many,But I am alone  | Musuh ada banyak, namun aku sendiri
Kill kill kill | Kill kill kill
Enemy Spotted | Musuh terlihat
The light of victory is before me | Cahaya kemenangan ada di hadapanku

Suara Vexana

From look of you, you seem scared | Dari tampangmu, kau terlihat ketakutan
Die for me | Matilah untukku
You will all become my slave | Kalian semua akan menjadi budakku.

Suara Roger 


A gun is not my only weapon! | Senapan bukanlah satu-satunya senjataku
I'm not alone in this fight! | Aku tidak sendiri dalam pertarungan ini
I feel a strange power... cursing to my body! | Aku merasakan kekuatan yang aneh... mengutuk tubuhku
You... will also be cursed! | Kau... juga akan terkutuk
My power... is fading... | Kekuatanku... memudar...


Suara Karrie

Spin spin. Keep up the rithm | Putar putar, pertahankan ritmenya!
I’ve Been Waiting For Too Long | Aku sudah menunggu terlalu lama
Speed, Precision, and Strength. | Kecepatan, Presisi, dan Kekuatan
One Strike, One Kill ! | Satu strike, sat kill!

Suara Gatotkaca 


We are unity in diversity | Bhinneka tunggal ika
Muscle of Iron, Bones of steel | Otot kawat, tulang besi
Om Telolet om
No Pain, No gain | (bila) Tak ada usaha, (maka) tak dapat apa-apa

I am Legend | Aku adalah seorang legenda
Legend never surrender | Legenda tak pernah menyerah


Suara Argus



Power is eternity | Kekuatan adalah keabadian
Immortality | Keabadian
All should be perish by my sword | Semuanya akan musnah dengan pedangku


Suara Harley


Hahaha... I'll show you my magic | Hahaha... Akan kutunjukkan sulapku

Suara Irithel


Let's go | Ayo jalan
Don't be lazy Leo, run! | Jangan malas Leo, lari!
My tiger has been with me many years | Harimauku telah bersamaku sejak lama
Taste me! | Jajal aku!

Suara Grock


Maaf, belum ada

Suara Odette

A dance of the swan, is so grace and charming | Tarian angsa, sangat anggun dan menawan